Pengalaman Bekam Di Kepala Mengobati Sakit Kepala

Dulu saya benar-benar tersiksa oleh sakit kepala. Menderita sakit ini semenjak masih sekolah. Lanjut lagi kuliah. Dan setelah kuliahpun sakit tersebut asyik bersarang di kepala.

Kalau sakit sudah menyerang, saya lebih baik tidur-tiduran sepanjang hari. Inginnya sih tidur. Tapi tidak bisa.

Parahnya.. dari sakit kepala ini kemudian menjalar ke sakit lainnya. Awalnya susah makan. Kalau makan benar-benar harus dipaksa. Itupun sehari sekali.

Tidak jarang saya "ngeletus" cabe. Kalau sudah kepedesan, saya langsung hantam dengan nasi. Nah, itulah trik saya supaya tetap bisa makan.

bekam di karawang dengan abu manan
Bekam di Kepala

Obat Lagi, Obat Lagi!

Seperti layaknya orang lain, setiap kali sakit saya berusaha untuk berobat. Dan sudah beberapa kali saya kunjungan ke dokter, hanya diberi resep obat.

Anehnya, obat-obatan tersebut sama sekali tidak memberikan efek kesembuhan.

Karena seringnya berobat, sampai-sampai saya bosan konsumsi obat. Masalahnya minum obat atau tidak, sakit kepalanya tetap aja tidak hilang.


Pengalaman Bekam Di Kepala

Inilah pengalaman pertama saya berbekam. Waktu itu keluarga memanggil ahli bekam untuk mengobati diabetes nenek.

Karena bekam merupakan salah satu metode pengobatan, saya meminta agar saya juga dibekam.

Saya ceritakan keluhan sakit kepala.

"Tapi harus dicukur. Mau?"

Tanpa dipikir panjang, saya mengatakan "mau".

Sayapun dicukup di bagian kepala sekedar untuk kop bekam.


Rasanya Seperti Dipijit

Nah, walaupun awalnya ada rasa dag dig dug, akhirnya terapi bekam itu dimulai juga.

Setelah dicukur, kemudian dikop. Kurang lebih 5 menit.

Kemudian dilakukan penusukan dengan jarum. Dan apa yang terjadi...

Rasanya seperti dipijit. Bahkan lebih nyaman daripada dipijit. Sampai-sampai saya ngantuk.

Proses pembekaman kurang lebih berlangsung selama 15 menit. Itu hanya kira-kira saya saja. Rasanya tak ingin kop dicopot saking enaknya...

Sakit Kepala Sembuh

Bukan sulap bukan sihir. Terapi bekam di kepala memang tok cer mengobati sakit kepala, pening, migrain, atau vertigo.

Sakit kepala menahun yang saya alami sembuh dengan tiga kali terapi. Sebenarnya sih cukup 1 kali terapi jika sakitnya tidak parah-parah amat.

Bekam Pada Yang Ahli

Jika Anda berbekam, bekamlah pada ahlinya. Jangan sembarangan. Apalagi coba-coba sendiri. 

Walaupun terlihat mudah, sesungguhnya dalam proses bekam banyak hal yang menjadi pertimbangan. 

Menurut Abu Manan, ahli bekam langganan saya, bekam justru membahayakan apabila tidak ditangani oleh ahlinya. 

Jangan sampai kita ingin sehat malah sakit yang didapat. 

Jangan Takut Bekam. Dari Indonesia Sampai Amerika Sudah Ada Bekam

Tadinya saya mengira bekam hanyalah pengobatan yang dikenal komunitas tertentu saja. Ternyata saya salah.

Saya pernah melihat di National Geographic bagaimana penjelasan dokter-dokter Eropa dan Amerika mengenai keampuhan terapi bekam.

Dan kalau kita browsing di internet, ternyata banyak para pesohor yang berbekam. Mulai dari atlet olah raga sampai para artis.

Wuih, saya jadi semakin pede aja. Apalagi badan kembali segar setelah berbekam.

Gambar Artis Hollywood Yang Bekam

Jennifer Aniston juga pernah bekam

Masih ada bekas kop-nya, Lena Dunham
Atlet profesional mengandalkan bekam 

Aktris Jessica Simpson 
Udah, segitu dulu ya...


Latest
Previous
Next Post »